kampus online

Sunday, January 22, 2017

Bahan Pemadat Makanan

#
Sejumlah besar buah-buahan dan sayuran diolah dalam industri pengalengan. Sebelum dikalengkan, biasanya dilakukan pemanasan yang bertujuan menginaktivasi enzim yang dapat mendekomposisi makanan tersebut. Selama proses pemanasan ini buah-buahan dan sayuran cenderung melembek, yang dicegah dengan menambahkan sedikit kalsium klorida sebelum makanan dimasak dan dikalengkan. Kalsium klorida bereaksi dengan pektin dalam buah dan sayuran sehingga membentuk zat mirip agar-agar jeli. Pektin merupakan karbohidrat yang larut dalam air, reaksinya membentuk bahan mirip jeli menjadikan pektin sebagai bahan pembuat jeli buah.
Zat mirip agar-agar yang disebut gel tidaklah mudah mengalir, sehingga makanan tetap kaku selama pemasakan dan sesudahnya. Selain kalsium klorida, zat pemadat lain yang tidak begitu banyak digunakan adalah kalsium sitrat serta kalsium glukonat.

Related Posts:

  • Bahan Pemadat Makanan Sejumlah besar buah-buahan dan sayuran diolah dalam industri pengalengan. Sebelum dikalengkan, biasanya dilakukan pemanasan yang bertujuan menginaktivasi enzim yang dapat mendekomposisi makanan tersebut. Selama proses pem… Read More
  • Bahan Pengemulsi Makanan Dua macam zat cair yang dicampurkan dapat saling melarut dan membentuk suatu larutan zat cair yang homogen; atau sebaliknya, yakni kedua zat cair yang dicampurkan bisa tidak tercampur sama sekali (tidak saling larut). Mak… Read More
  • Pemantap dan Penebal Makanan Pemantap mengikat padatan dan cairan menjadi satu dalam makanan, dan mencegahnya terpisah. Seringkali zat kimia bergabung dengan air untuk meningkatkan viskositas dan membentuk makanan seperti agar-agar (jelly). Suatu z… Read More
  • Bahan Pengembang Makanan Roti yang jumlahnya banyak sekali beredar di toko dan swalayan semuanya mengandung zat aditif. Jenis zat aditif yang ditemukan dalam makanan jenis ini adalah zat pengembang, yang merupakan bahan penting dalam produk roti.… Read More
  • Zat Aditif pada Makanan The Food Protection Committee mendefinisikan aditif makanan sebagai ‘suatu zat atau campuran zat selain makanan dasarnya, yang hadir dalam makanan sebagai akibat berbagai aspek produksi, pengolahan, penyimpanan, atau pen… Read More

0 comments:

Post a Comment